Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Aplikasi CapCut: Kelebihan dan Fitur Aplikasi Edit Video Android Terbaik

 

Aplikasi Capcut

Saat ini, sudah banyak pengguna media sosial yang mengenal aplikasi untuk video bernama CapCut. Aplikasi CapCut ini bisa untuk mengedit video untuk konten TikTok atau media sosial lainnya. Ada berbagai fitur yang ada dalam aplikasi ini seperti untuk menambahkan audio, efek, potong frame, dsb. Anda bisa melihat hasil video aplikasi ini dari tulisan watermark CapCut di video tersebut. Untuk memahami lebih lanjut tentang aplikasi CapCut itu untuk apa, simak informasi lengkapnya.

Sekilas Tentang Aplikasi CapCut

Aplikasi CapCut adalah sebuah aplikasi yang awalnya bernama Viamaker. Aplikasi ini cukup populer karena menyediakan fitur yang mumpuni untuk sarana pengeditan yang luar biasa. Video HD yang digunakan memiliki banyak fitur dengan fungsinya yang berbagai macam.

Anda bisa menggunakannya untuk menambahkan video, memotong video, sampai menambahkan elemen musik dalam video tersebut. Di CapCut ada banyak rekomendasi lagu yang menarik untuk dipakai.

Dengan aplikasi ini, Anda juga bisa mengedit garis waktu video sehingga menghasilkan hasil yang menarik penonton. Aplikasi ini akan membuat editan video tampak terlihat lebih profesional.

Ada juga filter kecantikan yang membantu tampilan Anda di video tersebut tampak lebih cantik maksimal. Berdasarkan situs resmi dari CapCut, dikatakan bahwa sudah aplikasi ini sudah mencapai rekor tertingginya dalam hal jumlah pengguna yang sudah menggunakan aplikasi ini.

Hal ini bukan tanpa alasan karena lewat aplikasi ini, ada fitur yang terlihat sederhana tetapi sangat lengkap dan terlihat profesional untuk menghasilkan editan video terbaik dalam beberapa menit saja.

Saat ini, banyak orang yang mencoba untuk membuat konten menarik seiring dengan kemajuan teknologi. Dari membuat konten yang menarik, Anda berkesempatan untuk mendapatkan penghasilan dan menjadi viral.

Oleh sebab itu, dibutuhkan aplikasi pengeditan video untuk mendapatkan video terbaik dan mampu bersaing dengan para konten kreator lainnya. Selain itu, aplikasi CapCut akan membantu pengeditan lebih cepat dan instan.

Keunggulan Aplikasi CapCut


CapCut merupakan aplikasi yang praktis dan bisa mendapatkannya secara gratis. Fungsi CapCut utamanya adalah untuk menghasilkan video dengan kualitas tinggi dengan lebih mudah. Banyak orang yang menyukai CapCut APK dan menggunakannya karena alasan tertentu, yaitu sebagai berikut:

  • Kemudahan Penggunaan
Kelebihan aplikasi CapCut yang pertama adalah dari segi kemudahan pemakaian aplikasi. Aplikasi ini bisa digunakan oleh pemula karena menampilkan UI grafis dengan model yang sederhana. Tidak hanya itu, tersedia juga tampilan menu yang mudah diketahui sehingga dapat dipahami dengan baik.

  • Kontrol Intuitif
Kelebihan berikutnya dari aplikasi ini yaitu menyediakan kontrol yang intuitif. Maksudnya adalah ada pengaturan yang mudah dijalankan sehingga Anda dapat mengedit video dengan lebih mudah menggunakan kontrol yang sudah disediakan. Contohnya seperti potong-potong video, sesuaikan, membalikkan, putar konten, dsb bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. Hal ini yang jarang ditemukan di aplikasi lainnya.

  • Keamanan
Aplikasi CapCut tidak hanya menyediakan fitur edit yang terbilang lengkap, tetapi ada juga fitur keamanan yang tersedia. Lewat fitur ini akan membuat keamanan aplikasi menjadi lebih terjamin. Data yang sudah Anda masukkan tidak akan bocor dan disalahgunakan. Fitur keamanan yang sudah tersedia ini akan lebih menjamin para penggunanya sehingga tidak perlu khawatir dalam menggunakannya.

  • Fokus Pada Kualitas
Aplikasi edit video ini lebih berfokus pada kualitas dari konten yang akan Anda buat. Hal ini terbukti dari banyaknya fitur yang berkualitas. Jadi, hasil yang didapatkan menjadi lebih maksimal. Selain itu, beberapa kali pengeditan yang sudah Anda lakukan tetap memberikan hasil video yang baik dan terjamin sehingga terlihat lebih halus.

  • Filter Lanjutan

Di dalam aplikasi ini, Anda bisa menemukan rangkaian filter yang terbaik. Filter CapCut akan memberikan efek magis dari segi warna sampai keindahan. Hal ini akan membantu kualitas video menjadi lebih estetis. Tampilan video yang indah akan meningkatkan jumlah penonton sehingga kesempatan video Anda menjadi viral menjadi lebih tinggi lagi.

  • Stiker Viral

Keunggulan selanjutnya yang dimiliki oleh aplikasi CapCut yaitu adanya fitur stiker yang saat ini sedang viral. Stiker ini bisa ditambahkan dalam video tersebut sehingga konten lebih menarik. CapCut terus mengalami pembaruan dalam stiker dan font yang akan dipakai oleh pengguna. Artinya, Anda bisa mendapatkan berbagai pilihan stiker yang diupdate secara berkala.

  • Perpustakaan Musik yang Lengkap

Keunggulan terakhir dari aplikasi ini yaitu tersedia perpustakaan musik. Suatu konten biasanya akan kurang menarik jika tidak ada musik di dalamnya. Musik akan membantu video memberikan suasana yang sesuai dengan isinya. Anda bisa memakai perpustakaan musik yang banyak dan lagu hak cipta yang bisa diputar dalam konten video.


Fitur Baru Aplikasi CapCut


Di tahun 2023 ini, CapCut meluncurkan 4 fitur baru yang memiliki fungsi besar bagi penggunanya. Telah diketahui jika CapCut versi lama ini memiliki banyak fitur. Salah satunya adalah tersedianya berbagai template sehingga memudahkan pengguna yang baru pertama kali mengedit video. Selain itu, kelebihan CapCut semakin bertambah dengan hadirnya 4 fitur yang disediakan oleh aplikasi ini.

CapCut versi terbaru 7.6.0 punya fitur yang lebih lengkap dibandingkan sebelumnya. Apabila Anda sudah mendownload aplikasinya, silahkan untuk mengupdate aplikasi ini untuk mendapatkan fitur terbarunya. Fitur baru CapCut ini mudah dilihat pada halaman utama sehingga pengguna lebih mudah untuk menggunakannya. Adapun beberapa fiturnya adalah sebagai berikut:

  • Kamera

Fitur baru yang disediakan oleh aplikasi ini yaitu kamera. Jadi, aplikasi ini mirip dengan aplikasi TikTok dimana para penggunanya bisa langsung merekam video lalu mengeditnya dalam satu
langkah.

Hal ini berbeda dengan versi lamanya yang hanya digunakan untuk mengedit video yang diunggah di galeri. Anda kini bisa langsung melakukan perekaman lewat aplikasi CapCut. Di aplikasi ini tersedia 3 pilihan opsi waktu perekaman video dan terbilang bersifat singkat.

Durasi waktunya dari 15 detik, 1 menit, dan 3 menit. Sama halnya dengan aplikasi TikTok, melalui CapCut Anda bisa langsung menambahkan musik di dalamnya sehingga tampak lebih keren dibandingkan sebelumnya.

Apabila sudah melakukan pengeditan, pengguna bisa langsung membagikannya ke aplikasi TikTok sehingga ini lebih praktis untuk para pembuat konten. TikTok dan CapCut bisa ditautkan karena keduanya sama-sama berasal dari satu pengelola yang sama yaitu Bytedance.

Jadi, tidak heran jika kedua aplikasi ini saling terhubung dan memiliki fitur yang mirip dengan
aplikasi TikTok.

  • Keterangan

Fitur berikutnya yang disediakan oleh CapCut yaitu Keterangan. Fitur ini bertujuan untuk memberikan Subtitle di video tersebut secara otomatis. Hal ini tentu akan memudahkan pengguna dalam menambahkan Subtitle secara manual.

Kemudahan semacam ini banyak dibutuhkan untuk kepuasan penonton yang melihat hasil editan video Anda. Pasalnya, semakin bagus dan mudah dipahami penonton maka semakin banyak pula orang yang melihatnya sehingga lebih cepat untuk trending.

  • Tingkatkan

Fitur baru dari aplikasi ini selanjutnya adalah fitur Tingkatkan. Kelebihan dari fitur ini yaitu dapat mengedit foto lebih mudah terutama dalam mengedit muka atau wajah di foto tersebut. Jadi, fitur ini membuat wajah menjadi lebih baik dan mulus.

Dengan fitur ini, Anda bisa menghilangkan bekas jerawat di video ini hanya dengan fitur Tingkatkan. Tentu ini membantu untuk membuat tampilan yang lebih cantik lagi. Tak hanya mengurangi dan mengoreksi noda di wajah, fitur ini juga membantu dalam memberikan riasan.

Jadi, jika dirasa wajah di video tersebut terlihat lebih pucat, Anda bisa memberikan riasan secara otomatis, membuat bulu mata menjadi lebih lentik dan mengedit bibir agar terlihat lebih merah seperti memakai lipstik.

Dengan begitu, ini memudahkan pengguna dalam menampilkan wajah make up meskipun pada kenyataannya tidak menggunakannya.

  • Prompter

Fitur baru yang terakhir dari aplikasi ini yaitu Prompter. Tujuan dari fitur ini yaitu tidak perlu susah-susah menghafal naskah yang dibaca dalam video. Oleh sebab itu, keteknisan video ini menjadi lebih mudah dikelola.

Prompter digunakan untuk membantu pengeditan teks, mengatur ukuran dan warna font, sampai dengan menyesuaikan kecepatan dari baris video tersebut.

Cara Menggunakan Aplikasi CapCut

Aplikasi CapCut digunakan untuk berbagai fungsi. Anda bisa download aplikasi CapCut secara gratis di Google Play Store.
Setiap fungsinya memiliki cara-cara tersendiri untuk menggunakannya dengan baik. Untuk itu, perhatikan cara memakai CapCut yang benar agar tidak salah pilih.

1. CapCut untuk Edit Video TikTok

Aplikasi ini biasa dipakai untuk mengedit video pendek seperti TikTok. TikTok sendiri adalah aplikasi viral yang menyediakan berbagai konten pendek yang menarik untuk dilihat. Kini, edit konten TikTok menjadi lebih mudah dengan menggunakan CapCut.

Anda dapat berkreasi dengan maksimal untuk mengedit video menjadi lebih berkualitas. Cara mengedit di CapCut dan menggunakannya yaitu dengan langkah-langkah berikut ini:
  • Buka aplikasi CapCut terlebih dahulu.
  • Selanjutnya, pilih menu Edit. Klik New Project atau Proyek Baru untuk mengedit video.
  • Pilih video yang sudah Anda buat sebelumnya yang tersimpan di galeri Anda.
  • Setelah itu, video akan masuk dalam CapCut dan sudah bisa untuk melakukan pengeditan.
  • Ada berbagai fitur yang bisa dipakai seperti: edit, audio, teks, overlay, efek, dan berbagai stiker lainnya.
Kelebihan CapCut dibandingkan aplikasi edit video lainnya yaitu menyediakan fitur dengan nama yang mudah dipahami. Contohnya fitur teks untuk menambahkan tulisan dalam video atau fitur efek untuk menyajikan tampilan video dengan efek animasi tertentu.

Anda bisa mengeksplor aplikasi ini secara lebih mendalam dengan mendapatkan lebih banyak fitur terbaik agar hasil video sesuai dengan yang diinginkan. Jika telah selesai melakukan proses pengeditan, simpan video tersebut.

Cara menyimpannya juga cukup mudah yaitu dengan memilih tanda panah atas yang ada menu Ekspor. Jika sudah tersimpan, Anda bisa mengunggah video tersebut di aplikasi TikTok.

2. Cara Buat Konten Menggunakan Template CapCut

Ada alternatif lain untuk menggunakan aplikasi CapCut selain dari menu New Project atau Proyek Baru. Caranya dengan menggunakan CapCut template yang sudah disediakan oleh aplikasi ini sehingga lebih mudah dan efisien untuk menghasilkan editan video.

Ada berbagai jenis template yang bisa langsung Anda pakai dan bisa disesuaikan dengan preferensi Anda. Download CapCut yang ada templatenya dulu. Untuk caranya sendiri bisa dilakukan dengan cukup mudah, yaitu sebagai berikut:
  • Buka CapCut lalu pilih menu Template.
  • Selanjutnya, klik salah satu template yang Anda inginkan dari koleksi yang sudah tersedia.
  • Jika sudah selesai, pilih Gunakan Template untuk menerapkannya.
  • Langkah berikutnya, masukkan video dari galeri ke dalam aplikasi tersebut.
  • Nantinya, video ini yang diedit sesuai dengan template sebelumnya.
  • Pengguna bisa mencocokkan video dengan templatenya tanpa perlu mengedit dan memotong video secara manual.
  • Jika sudah menjalankan editing dengan baik, Anda tinggal menekan Pratinjau. Opsi ini diperlukan untuk menonton hasil editan tadi guna memastikan apakah sesuai dengan keinginan dan apakah terjadi kesalahan dalam penyuntingan.
Anda bisa mengulangi dan memperbaikinya kembali jika ada kesalahan dalam peletakan video
atau fitur yang digunakan.

3. Mudah dalam Membuat Konten di CapCut

Telah dijelaskan diatas, penggunaan CapCut bisa memberikan manfaat untuk membuat konten media sosial. Penggunaan dari aplikasi CapCut ini dapat membantu dalam menjalankan proses editing dengan mudah bahkan bagi pemula sekalipun.

Aplikasi ini adalah solusi bagi para pengguna media sosial terutama Instagram dan TikTok yang umumnya memanfaatkan aplikasi ini dalam membuat konten. Banyak yang suka membuat konten tetapi tidak punya keahlian seperti para profesional.

Namun, dengan adanya aplikasi ini akan membantu dalam membuat video pendek yang menarik
hanya dengan mengaktifkan fitur yang sudah disajikan.

Alternatif CapCut Untuk Laptop atau PC

Jika Anda ingin mengedit video di PC,bisa menggunakan alternatif aplikasi lainnya selain dari CapCut. Ada banyak pilihan yang dapat digunakan untuk edit video dengan berbagai fitur dan kelebihannya masing-masing. Simak contoh aplikasi pengganti aplikasi CapCut berikut ini:

1. Funimate

Rekomendasi aplikasi seperti CapCut pertama yaitu aplikasi Funimate. Aplikasi ini termasuk salah satu terbaik dalam hal edit video yang mudah. Namun, aplikasi ini tidak cukup lengkap fitur yang diberikan tetapi ini akan membantu Anda untuk menyelesaikan produksi video jadi lebih mudah dan cocok untuk pemula.

2. VideoProc

Kelebihan dari aplikasi VideoProc yaitu menyajikan hasil video terbaik dan berkualitas. Pengerjaan editing dari aplikasi ini bersifat intuitif sehingga lebih mudah dipakai. Selain itu, VideoProc jauh lebih fleksibel dalam pengaturannya.

3. GoCut

Aplikasi ini adalah alternatif CapCut yang kompetitif. Oleh sebab itu, Anda bisa menggunakan aplikasi ini sebagai pengganti dari CapCut. Kelebihannya yaitu user friendly atau mudah digunakan. Tersedia juga berbagai fitur untuk edit video. Hasil video dari pengeditan di aplikasi ini akan layak untuk ditonton sehingga bisa menjadi konten kreator video sejati.

4. WeVideo

Aplikasi terakhir yang dapat digunakan untuk pengganti CapCut yaitu WeVideo. Aplikasi ini memberikan manfaat dengan level terbaik untuk mengedit video. Anda bisa mendapatkan hasil video yang profesional tanpa memakan banyak waktu.

Terdapat pilihan palet yang banyak dan fitur menakjubkan sehingga video yang dihasilkan terlihat lebih menonjol. Jadi, pakai WeVideo bisa dijadikan opsi cadangan bagi yang tidak ingin mendownload aplikasi CapCut atau tidak bisa melakukan pengunduhan CapCut.

Penutup

Demikian penjelasan lengkap tentang aplikasi CapCut sampai dengan cara memakainya dengan benar. Aplikasi ini difungsikan untuk mengedit video dengan mudah tanpa perlu memakan banyak waktu. 

Selain itu, pengguna bisa menggunakannya hanya berbekal smartphone saja. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak bisa membuat konten bagus. Menarik bukan?
",relatedTitleText:"Artikel Terkait",thumbWidth:192,thumbHeight:108,imgBlank:"",relatedOuter:"ms-related-post"};for(e in relatedConfig)"undefined"!=relatedConfig[e]&&(b[e]=relatedConfig[e]);function t(e){var t=document.createElement("script");t.src=e,document.getElementsByTagName("head")[0].appendChild(t)}function v(e){var t,l,a=e.length;if(0===a)return!1;for(;--a;)t=Math.floor(Math.random()*(a+1)),l=e[a],e[a]=e[t],e[t]=l;return e}var B={relatedPosts:!0,jumlahRelatedPosts:4,relatedPostsThumb:!0,judulRelatedPosts:b.relatedTitleText,relatedPostsNoThumbImg:"//1.bp.blogspot.com/-sLMytth04W8/XtoBMx9lUjI/AAAAAAAAHmM/zK-toM5XTacePvBHnpIO_tfzjg63BD3ZgCK4BGAsYHg/w192-h108-n-k-no-nu-rw/nomage%2B%25281%2529.png"},l=(optionLinkMagz(B),"object"==typeof postLabels&&0':'")}},msRandomIndex=function(e){e=e.feed.openSearch$totalResults.$t-(B.jumlahRelatedPosts+1),e=1 .tr-caption-container");l?l.classList.add("fullwidth"):t&&t.classList.add("fullwidth")}!function(){var t={fullwidthImage:!0};optionLinkMagz(t),1==t.fullwidthImage&&fullwidthImg()}(); //]]>