Cara Meng-uninstall Windows Media Player


Kali ini Saya akan membahas Cara Meng-uninstall Windows Media Player.
Pasti ada alasan, kenapa Anda ingin menghapus atau menghilangkan pemutar file audio atau video seperti Windows Media Player. Mungkin Anda ingin menghapus atau menghilangkannya, karena corrupt dan tidak bisa memutar file audio atau video tersebut. Paling parahnya Anda sudah download bermacam-macam codec, tetapi masih tetap tidak bisa memutar file tersebut.

Cara meng-uninstall Windows Media Player

Cara meng-uninstall-nya yaitu :

  • Buka control panel
  • Pilih "Program and Features"
  • Kemudian pilih "Turn Windows features on or off"

Cara meng-uninstall Windows Media Player

  • Lalu akan muncul jendela "Windows Features", pilih Media Features, kemudian uncheck Windows Media Player

Cara meng-uninstall Windows Media Player

  • Setelah Anda pilih uncheck akan muncul sebuah kotak dialog yang menyatakan bahwa dengan menonaktifkan windows media player berarti Anda juga akan menonaktifkan Windows Media Center
  • Klik "Yes" pada dialog tersebut
  • Selanjutnya klik "OK" pada jendela "Windows Features"
  • Selanjutnya muncul lagi sebuah jendela yang menanyakan apakah Anda ingin melakukan restart komputer ?
  • Klik tombol restart untuk menyelesaikan proses uninstall WMP.

Proses restart sekaligus proses penghapusan Windows Media Player ini membutuhkan waktu yang lebih lama dari waktu yang biasanya dibutuhkan oleh komputer Anda saat restart. Ketika proses restart telah selesai, Windows Media Player akan hilang dari komputer Anda. Selesai sudah langkah-langkah menguninstall (menghapus) Windows Media Player dari komputer Anda.

Perhatian :

  • Untuk melakukan install ulang WMP, caranya sama seperti proses uninstall, bedanya jika pada proses uninstall WMP di uncheck, maka pada proses install ulang ini WMP di-check (dicentang)
  • Saran Saya jika Anda sudah menghapus WMP, pilih media player VLC untuk memutar file audio dan video, karena VLC sudah mempunyai codec yang cukup lengkap.