Cara Mudah Mendapatkan Pekerjaan Walau Pendidikan Tidak Tinggi


Hallo kawan-kawan, pada artikel kali ini Saya akan memberitahu Cara Mudah Mendapatkan Pekerjaan Walau Hanya Lulus SD, SMP, atau SMK.
Banyak orang bilang kalau kita pendidikannya cuma sebatas SD, SMP, atau SMK serta tidak menjadi Sarjana, maka kita akan sulit untuk mendapatkan pekerjaan, karena tidak ada ijazah atau sertifikat sebagai bukti prestasi. Ternyata pernyataan itu salah besar, di dunia ini banyak orang yang sekolahnya rendah, bahkan ada yang tidak sekolah sama sekali, tetapi menjadi sukses dan terkenal, contohnya Adam Malik, Buya Hamka, Ajip Rosid, Purdi E. Chandra, Andy F. Noya, dsb. Mungkin di antara nama-nama tersebut ada yang Anda kenal.

Cara Mudah Mendapatkan Pekerjaan Walau Hanya Lulus SD, SMP, atau SMK

Jadi, untuk Anda yang sekolahnya rendah atau tidak menikmati sekolah sama sekali, tidak usah berkecil hati ataupun takut tidak mendapatkan pekerjaan. Banyak cara yang bisa Anda lakukan sebelum Anda memulai kerja. Nah, berikut ini ada beberapa cara agar Anda bisa bekerja tanpa menggunakan ijazah atau sertifikat.

1. Ikut Kursus Bahasa Inggris

Dengan Anda mengikuti kursus atau bimbingan belajar bahasa Inggris sampai Anda benar-benar menguasainya, ketika Anda melamar pekerjaan ke semua tempat yang membutuhkan orang yang bisa berbahasa Inggris, maka Anda akan diterima dengan mudah, tanpa Anda memiliki ijazah atau sertifikat.

2. Ikut Kursus Komputer

Dunia teknologi zaman sekarang ini sudah berkembang pesat, tapi masih banyak orang yang gagap teknologi seperti komputer, jika Anda mempunyai skill teknologi komputer dan ada perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja komputer, maka Anda bisa mengajukan diri di perusahaan tersebut tanpa harus punya ijazah atau sertifikat.

3. Ikut Kursus Mengemudi

Terkadang banyak orang-orang perusahaan yang tidak bisa membawa mobil, karena ketika di perusahaan mereka bekerja begitu berat, sehingga ketika mereka ingin mengendarai kendaraan, merasa lelah dan tidak konsentrasi. Di situlah kesempatan Anda untuk mengajukan diri kepada orang-orang yang mebutuhkan supir pribadi yang bisa mengendarai atau antar jemput mereka di saat mereka butuh.

4. Ikut Sekolah Bola

Banyak timnas kita yang sekolahnya rendah, tapi mereka sukses menjadi olahragawan. Maka hal ini bisa kita tiru supaya bisa seperti mereka.

5. Ikut Kursus SEO dan Internet Marketing

Anda mengerti internet, tetapi pendidikan sekolah Anda rendah dan ingin memulai berwirausaha menjual produk-produk yang banyak diminati orang-orang ? Itu bisa, tetapi untuk menjual produk-produknya tidak mudah, butuh strategi. Nah, dengan kursus SEO dan Internet Marketing Anda bisa menjual produk-produk Anda di dunia maya atau di internet dengan mudah.

Itulah beberapa cara mudah mendapatkan pekerjaan untuk kalian yang tidak berpendidikan tinggi. Jika ada yang kurang tolong ditambahkan dan jika ada yang tidak nyambung tolong diperbaiki dengan memberikan komentar.